Tuesday 5 December 2017

5 Hero Mobile Legends yang sering digunakan di lane lord secara solo


5 Hero Mobile Legends yang sering berada di solo lane Lord- Hallo sobat, pada kali ini kita akan membahas tentang mobile legends. Pasti kalian yang membaca artikel ini adalah para pemain mobile legends kan. Nah pada postingan ini saya akan merangkum 5 hero Mobile Legends yang dapat berada pada solo lord lane. Lord lane adalah lane yang dimana Lord akan muncul pada sekitaran lane itu. Beberapa pemain mobile legends di tier atas mendiami lord ini agar dapat bermain dengan formasi 1-1-3 atau sebaliknya.

Menurut kebanyakan pemain mobile legends, formasi tersebut dapat dengan cepat mempush tower yang di serang oleh 3 orang pemain pada lane tersebut. Nah, tidak sembarang hero bisa melakukan Solo pada lord lane dikarenakan setiap hero di bekali skill yang berbeda. Dalam melakukan formasi solo lord lane itu juga cukup beresiko apalagi yang kurang lihai mengendalikan heronya.

Dari kebanyakan pemain mobile legends, hanya pemain yang sudah paham betul tentang cara memainkan beberapa hero yang dapat berdiri sendiri pada lane lord. Nah kebanyakan hero yang bisa berdiri sendiri pada lane lord atau dapat melakukan Solo lord lane adalah bertipe Fighter dan assasin. Kenapa bisa begitu? dikarenakan mereka memiliki chiri khas skill yang dapat mampu menyisihkan minion dengan cepat. Oke, berikut adalah 5 hero yang sudah saya rangkum.

1. Zilong 


Zilong adalah hero yang bertipe Figher semi asassin yang bisa berdiri sendiri pada solo lane lord. Biasanya zilong ini sangat berguna untuk push tower karena dia memiliki damage yang sakit ke tower. Bukan hanya tower, Minionpun bisa di libas dengan cepat oleh hero ini dengan terus menyerang minion tersebut. Dikarenakan saat menyerang, serangan yang ke 6x akan menghasilkan serangan yang dapat menembus hingga kebelakang atau disebut passif skill zilong. Nah, oleh karena itu sehingga musuh ragu untuk mempush tower.

2. Fanny


Fanny adalah hero yang bertipe asassin murni. Fanny sering digunakan oleh top player atau kebanyakan para pemain fanny di mobile legends. Hero ini seringkali di nerf oleh pihak gamemaster dari mobile legends ini, dikarenakan yang katanya hero ini sangat "IMBA" bila di tangan yang benar. Sehingga fanny sangat membutuhkan blue buff agar bisa berdiri sendiri pada lane lord. Walau telah di nerf, hero ini tetap sadis kok.

3. Hayabusa


Hayabusa adalah hero yang bertipe asassin murni. Hero ini seringkali di gunakan oleh para pemainnya untuk bermain di solo lane lord. Hero ini sangat ideal bila di gunakan untuk bermain solo lane. Skill dari hero ini sangat mudah untuk menghabisi minion yang datang apalagi skill 3 atau Ultimatenya. Skill ultimate yang dimiliki oleh hayabusa sendiri sangat mudah untuk clear lane. Hero ini juga sangat sadis bila berhadapan 1 lawan 1 dengan hero lain.

4. Kagura


Kagura adalah hero yang bertipe mage. Jangan salah, sangat susah untuk mempush tower yang di diami oleh tante Kagura ini. Dengan hanya menggunakan payungnya, mungkin kalian bisa berpikir 2 kali untuk terus menekan bila hanya sendiri atau berdua. Pasalnya damage yang di hasilkan oleh payung yang dia gerakan ini sangatlah besar, apalagi Skill ke tiga atau Ultimatenya. Membuat kamu tidak memiliki celah untuk mempush tower.

5. Saber


Saber adalah hero yang bertipe asassin murni. Hero ini adalah salah satu hero yang dapat bermain pada lane lord sendirian. Hero ini dapat memnyisihkan minion secara cepat karena damage yang di hasilkan juga besar. Selain itu, saber memiliki skill yang dapat mengusir musuh, skill itu ialah skill 1 nya yang dapat mengeluarkan senjata yang berputar putar sehingga bila mengenai kamu bisa menghasilkan damage yang lumayan secara menyicil.

Nah itu adalah 5 hero yang telah saya rangkum. Dalam melakukan formasi ini kalian juga harus berhati hati, sebaiknya kalian hindari yang namanya bertemu mage, apalagi aurora. Sebaiknya saya lebih menyarankan kalian menggunakan hero Hayabusa untuk bermain pada lane lord secara sendirian. Karena skill 3nya yang membuat kamu dapat tenang menjaga lane lord itu , sehingga dapat membantu timmu meraih kemenangan. Sekian dari saya, salam tekno.

This Is The Newest Post

Silahkan berkomentar jika ada yang ingin ditanyakan. Pastikan anda mematuhi peraturan untuk komentar ya.

1. Tidak spam
2. Sopan
3. Sara/Rasis

EmoticonEmoticon